3/16/2013

Kementerian Kehakiman Irak Diserang, 24 Tewas

Kabar Perang-Baghdad: Sekelompok orang yang menggunakan bom dan senjata api, Kamis (14/3), melancarkan serangan ke kantor Kementerian Kehakiman Irak. Serangan itu menewaskan 24 orang, sementara ratusan lainnya tertahan di ruangan mereka.

Serangan besar-besaran di pusat kota Baghdad itu terjadi sepekan sebelum peringatan 10 tahun invasi Amerika Serikat ke Irak dan memperlihatkan lemahnya pemerintah Irak menghadapi serangan dari kelompok pemberontak.

Aksi serangan itu berlangsung selama sekitar satu jam, berakhir setelah pasukan keamanan menyerbu masuk ke dalam bangunan. Beberapa orang yang melakukan penyerangan meledakkan diri dengan menggunakan rompi bom. Semua pelaku penyerangan itu tewas.

Belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. Namun, serangan itu disebut mirip dengan aksi kelompok Negara Islam Irak, sayap Al-Qaeda di Irak yang kerap melancarkan serangan dengan menggunakan bom mobil dan bom bunuh diri.

No comments:

Post a Comment





Supported By Mael For You